Search

Korban Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Myanmar Jadi 31 Orang

Tigapuluh satu mayat ditemukan oleh regu penyelamat, bersama puing-puing pesawat militer Birma yang hilang pada Rabu dengan 122 orang didalamnya, demikian pernyataan pemerintah pada Jumat.

Pejabat mengatakan, korban termasuk 21 perempuan, 8 anak-anak, dan dua laki-laki. Kepingan kopor, jaket penyelamat, dan roda pesawat ditemukan di perairan sekitar 35 kilometer selatan Launglon.

Upaya penyelamatan kemungkinan terhambat dalam beberapa hari mendatang karena cuaca akan buruk.

Sebab kecelakaan masih merupakan sebuah misteri.

Sembilan kapal AL dan sekelompok pesawat dan helicopter dikerahkan Kamis guna mencari pesawat Y-8-200 F buatan China itu, yang dibeli Myanmar Maret tahun lalu dan menurut pihak militer punya 809 jam terbang. [jm]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Korban Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Myanmar Jadi 31 Orang : http://ift.tt/2rLdSDt

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Korban Tewas dalam Kecelakaan Pesawat Myanmar Jadi 31 Orang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.