Para wisatawan yang ingin menyaksikan lelang tuna di pasar ikan terkenal di Tokyo, Tsukiji, setelah September harus menelan kekecewaan.
Pasalnya, bulan depan, para pengunjung tidak bisa lagi melihat lelang tuna subuh yang terkenal karena pasar Tsukiji akan bersiap pindah ke lokasi baru pada 11 Oktober, kantor berita AFP melaporkan, mengutip pernyataan juru bicara Tsukiji.
Setelah beroperasi lebih dari 80 tahun, Tsukiji, pasar ikan terbesar di dunia dan salah satu kawasan wisata populer yang dipenuhi dengan restoran dan toko-toko akan pindah ke kawasan Toyosu. Lokasi baru ini dulunya adalah pabrik gas.
Pasar yang dibuka pada 1935, terkenal dengan lelang harian tuna yang diadakan setiap subuh. Tuna yang dilelang adalah hasil tangkapan dari seluruh dunia. Tuna-tuna ini kemudian dibeli oleh konsumen dari berbagai kalangan, mulai dari konsumen rumah tangga hingga koki-koki sushi dengan bintang Michelin dan toko-toko bahan pangan.
Kegiatan lelang tuna menjadi daya tarik bagi para wisatawan yang mengunjungi ibu kota Jepang, meski dimulai pada pukul 5.30 pagi. Jumlah turis yang ingin melihat kegiatan lelang dibatasi hanya 120 orang.
Waktu pelaksanaan lelang yang sangat pagi tampaknya tidak menyurutkan minat para pengunjung. Dan beberapa “wisatawan mulai mengantre sejak pukul 2 pagi,” kata juru bicara Pemkot Tokyo kepada AFP.
Tapi para pengunjung tidak bisa lagi melihat langsung lelang ikan sejak 15 September nanti karena pekerjaan untuk pemindahan lokasi sudah dimulai, kata juru bicara tersebut.
Kegiatan penjualan grosir untuk produk-produk boga bahari dan sayuran akan berakhir 29 September, sebelum pasar Tsukiji ditutup pada 6 Oktober, katanya.
Pasar Tsukiji memperdagangkan 480 jenis boga bahari senilai $14 juta (sekitar 204,4 miliar rupiah) setiap harinya.
Namun selama beberapa tahun belakangan, bangunan tua itu menimbulkan kekhawatiran para pengguna, terutama dari segi ketahanan gempa, sanitasi dan keselamatan saat terjadi kebakaran.
Rencana pemindahan pasar Tsukiji sudah dijadwalkan pada 2016. Tapi beberapa kali mengalami penundaan.
Tsukiji akan diubah menjadi pusat transportasi selama Olimpiade 2020 di Tokyo. Namun rencana jangka panjang masih belum jelas. [ft/au]
Bagikan Berita Ini
0 Response to "September, Lelang Tuna Pasar Tsukiji Tertutup untuk Turis"
Posting Komentar