Di dalam suatu acara, kehadiran snack box bisa menjadi satu hal yang dinanti-nantikan. Kotak kertas ini umumnya berisi kue basah dan makanan ringan lainnya.
Kebanyakan orang lebih memilih untuk memesan snack box di penyedia jasa makanan agar lebih praktis. Padahal sebetulnya kalian bisa banget menyiapkan snack box dengan membuatnya sendiri di rumah. Terlebih lagi bila jumlah yang diperlukan terbilang sedikit.
Tentunya dengan cara pembuatan yang mudah, berikut beberapa rekomendasi isi snack box untuk acara di rumah.
1. Puding susu
Siapa sih yang menolak untuk mencicipi lezatnya puding susu dengan topping buah-buahan segar? Rasa puding yang lembut dengan buah-buahan ini bisa menjadi salah satu pilihan segar menu snack box.
Apalagi cara bikinnya cukup gampang. Tinggal merebus bahan-bahan, cetak, lalu dinginkan. Puding susu pun siap disajikan.
2. Sosis solo
Cukup simpel, kali ini kalian bisa membuat sosis solo sebagai hidangan savoury. Kalian hanya perlu menyiapkan kulit dadar dan isian ayam. Kemudian, bungkus isian dengan kulit serupa lumpia. Goreng, lalu sajikan dengan cabai rawit.
Kalau gak mau ribet, kalian bisa membeli kulit lumpia yang sudah jadi. Mudah bukan?
3. Lemper
Meski jadul, rupanya lemper masih digemari banyak orang, lho. Rasa gurih ketan yang diisi dengan suwiran ayam ini memang tak tertandingi.
Daripada pesan, coba buat lemper di rumah sendiri. Tidak akan sesulit seperti yang dibayangkan. Kalian hanya perlu mengukus beras ketan dan menumis ayam. Selanjutnya, isi ketan dengan tumisan ayam dengan cara dikepalkan. Bungkus dengan daun pisang. Lemper buatanmu sudah jadi, deh.
4. Kue lumpur
Selain kudapan gurih dan puding, kalian juga boleh menambahkan makanan manis seperti kue lumpur. Walaupun tampak mewah, sejatinya menu ini lumayan mudah diolah.
Kalian hanya perlu menyiapkan kentang kukus yang telah dihaluskan, tepung terigu, margarin, santan, gula, dan telur. Campur semuanya menjadi satu dan kental. Kemudian, masak dengan cetakan khusus. Nah, kue lumpur untuk isi snack box pun telah siap dikemas.
5. Dadar gulung
Dadar gulung gak melulu harus diisi dengan enten-enten kelapa sama seperti versi aslinya. Kalian juga boleh berkreasi dengan isian lain seperti selai cokelat, vla susu, buah dan sebagainya.
Asyiknya lagi, adonan kue dadar bisa dikreasikan menjadi berwarna-warni untuk membuatnya terlihat menarik.
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
Baca Juga: 5 Kreasi Olahan Berbahan Makaroni, Bisa Jadi Menu Sarapan dan Snack
6. Martabak manis mini
Martabak manis memang pas untuk dinikmati kapan dan di mana saja. Apalagi makanan ini bisa dibuat dengan ukuran mini menggunakan snack maker.
Kue manis ini semakin terlihat menggiurkan setelah diberi aneka topping seperti keju parut, selai kacang, meses, dan lainnya. Lezat dan pasti bikin ngiler!
7. Donat isi
Daripada donat dengan topping di luar, kalian bisa membuat donat isi atau bombolini. Anti ngebosenin, kue lezat ini diisi dengan aneka isian selai manis.
Tampilannya cantik dan rasanya yang legit dijamin banyak yang suka. Kalian juga?
8. Onde-onde
Kue tradisional seperti onde-onde pun juga patut untuk kalian jadikan sebagai menu snack box. Makanan berbentuk bulat ini sangatlah mudah untuk diolah.
Kalian cuma butuh tiga langkah untuk membuatnya. Pertama buat adonan kulit dan isian secara terpisah. Lalu, isi adonan kulit dengan isiannya. Setelah itu, goreng sampai matang. Buatlah dengan ukuran sedang alias tidak terlalu besar atau kecil agar tampilannya terlihat menggugah selera.
9. Klepon
Hampir sama dengan pembuatan onde-onde. Klepon dibuat dari adonan kulit berbahan tepung ketan yang kemudian diisi dengan gula merah. Lalu, direbus sampai matang.
Klepon yang sudah jadi akan ditaburi dengan kelapa parut. Penting untuk diketahui, kelapa parut yang kalian gunakan harus dikukus terlebih dulu supaya klepon buatan kalian gak mudah basi.
Nah, kudapan-kudapan di atas bisa disajikan sebagai isian snack box. Rasanya enak, cara bikinnya pun gak ribet. Bila tidak punya banyak waktu, buatlah setidaknya dua atau tiga menu saja dan sisanya bisa memesan di luar, dengan begitu kalian akan cukup hemat saat menyiapkan snack box untuk acara di rumah.
Baca Juga: 10 Snack Terbaik Indonesia Menurut Orang Korea, Ada Favoritmu?
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
"Snack" - Google Berita
December 31, 2020 at 03:15PM
https://ift.tt/3pBBBB1
Ide Menu Snack Box yang Gampang Dibuat - IDNTimes.com
"Snack" - Google Berita
https://ift.tt/2MXuD8x
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ide Menu Snack Box yang Gampang Dibuat - IDNTimes.com"
Posting Komentar