Search

Kisah Sukses Herni Bikin Snack Rumput Laut yang Tak Kalah dari Merek Ternama - Detikcom

Pangandaran - Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) asal Desa Bagolo, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran Herni Hernawati berhasil bikin snack rumput laut.

Jenis rumput laut yang diolah Herni menggunakan jenis Ulva Lactura. "Rumput Laut Ulva salahsatu biota yang bisa dimakan dan memiliki kandungan antioksidan," kata Herni kepada Detikcom, Kamis (3/2/2022).

Selain itu, papar Herni, rumput laut Ulva memiliki kekuatan antibakteri, anti jamur dan antitumor. Oleh karena itu rumput laut Ulva menjadi pilihan untuk diolah menjadi makanan yang layak konsumsi.

Untuk pengambilan rumput laut Ulva Herni mengambil hanya dari pantai Karapyak, Pangandaran. "Kualitas rumput laut Ulva di Karapyak sangat bagus, dan tidak sulit mencarinya," ucapnya.

Secara tampilan Snack rumput laut mirip keripik, rasanya gurih, renyah dengan varian rasa balado, sapi panggang, ayam bawang dan jagung bakar.

Perpaduan rasa dalam snack rumput laut tak kalah renyah dari merk snack seaweed ternama di Indonesia. Selain kandungannya akan antioksidan, snack ini cocok untuk dijadikan teman makan.

Keaslian struktur rumput lautnya sangat utuh dan tidak terasa bau amis. "Memang untuk proses pembuatannya cukup panjang dari mulai pengambilan bahan baku di laut pantai Karapyak, lalu pembersihan dan sterilisasi membuang kerang yang menempel," kata Herni.

Setelah itu rumput laut kembali di cuci agar lebih steril dari kotoran yang menempel, dilanjutkan dengan proses penggorengan.

"Untuk bahannya cukup menyediakan tepung, bawang putih dan ketumbar saja, kemdudian dicampurkan dengan rumpuh laut, lalu di goreng dalam wajan yang panas," terangnya.

Snack rumput laut dikemas dalam bungkus yang menarik, sehingga kemasannya seperti snack merek lainnya

Lokasi pembuatan produksi Snack Rumput Laut berada di Jalan pantai Karapyak, Desa bagolo, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Herni menjual snack rumput laut seharga Rp15.000 per bungkus. "Untuk sasaran pembelo dijual ke pusat oleh-oleh di Pangandaran dan disebar secara online di market place shoope," ucapnya.

Simak Video "Akses Diperketat! Wisatawan Pangandaran Wajib Tunjukkan Bukti Vaksinasi"
[Gambas:Video 20detik]
(ern/ern)

Adblock test (Why?)



"Snack" - Google Berita
February 11, 2022 at 09:17PM
https://ift.tt/tg1qDkG

Kisah Sukses Herni Bikin Snack Rumput Laut yang Tak Kalah dari Merek Ternama - Detikcom
"Snack" - Google Berita
https://ift.tt/AdzCn7q
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kisah Sukses Herni Bikin Snack Rumput Laut yang Tak Kalah dari Merek Ternama - Detikcom"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.