Search

Ledakan Bunuh Diri Bom Mobil Tewaskan 2 Tentara di Afghanistan

Ledakan bunuh diri bom mobil di sebuah pangkalan militer di Afghanistan selatan, Rabu (27/12) menewaskan sedikitnya dua tentara dan melukai 15 lainnya.

Serangan itu terjadi di Lashkargah, ibukota provinsi Helmand yang gawat, dan menyasar satuan tentara nasional Afghanistan yang hendak berangkat dari pangkalan tersebut untuk operasi kontra Taliban di daerah dekatnya.

Juru bicara pemerintah provinsi, Omar Zwak, mengatakan kepada VOA dua orang pembom bunuh diri berada dalam mobil yang penuh bahan peledak, tetapi pasukan keamanan mencegat mereka sebelum mereka dapat memasuki pangkalan tentara Afghanistan, yang mendorong mereka meledakkan bom tersebut.

Juru bicara Taliban, Qari Yousaf Ahmadi, mengklaim pembom bunuh diri anggotanya menyerang pangkalan tersebut, dan menewaskan sejumlah besar tentara Afghanistan. Kelompok pemberontak sering mengeluarkan jumlah korban yang dibesar-besarkan atas serangan demikian.

Serangan hari Rabu adalah pemboman bunuh diri yang ketiga di Helmand dalam beberapa hari ini, yang menewaskan puluhan orang. Provinsi terbesar Afghanistan itu terkenal sebagai daerah penghasil candu terbesar di dunia.

Pemberontak Taliban menguasai atau mempengaruhi sebagian besar dari ke-14 distrik di Helmand, yang berbatasan dengan Pakistan. [gp]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Ledakan Bunuh Diri Bom Mobil Tewaskan 2 Tentara di Afghanistan : http://ift.tt/2BZViOu

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ledakan Bunuh Diri Bom Mobil Tewaskan 2 Tentara di Afghanistan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.