Search

Roket Hantam Ibukota Afghanistan, Sedikitnya 3 Orang Cedera

Roket-roket menghantam ibukota Afghanistan, Kabul, hari Selasa (24/7).

Para pejabat menyatakan sedikitnya dua roket menghantam sebuah kawasan permukiman, mencederai sedikitnya tiga orang.

Ledakan ke-tiga terdengar kemudian di kawasan itu, tetapi penyebab dan lokasi persisnya belum diketahui.

Belum ada yang mengaku bertanggung jawab atas serangan-serangan tersebut. Ini terjadi hanya dua hari setelah seorang pelaku serangan bom bunuh diri menewaskan sedikitnya 16 orang dan mencederai 60 lainnya, dalam serangan di dekat bandara internasional Kabul.

Serangan itu terjadi hanya beberapa menit setelah Abdul Rashid Dostum, wakil presiden I Afghanistan yang juga mantan panglima perang Uzbek, tiba dari pengasingannya selama setahun di Turki. [uh/ab]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Roket Hantam Ibukota Afghanistan, Sedikitnya 3 Orang Cedera : https://ift.tt/2OdmMCT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Roket Hantam Ibukota Afghanistan, Sedikitnya 3 Orang Cedera"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.