Search

Survei: 45 Persen Warga Amerika Percaya kepada Hantu

Sebuah jajak pendapat terbaru yang melibatkan 1.000 responden mendapati bahwa sekitar 45 persen warga Amerika percaya kepada hantu.

Sementara orang Amerika memperingati acara trick or treat pada malam Halloween hari Selasa (31/10) ini, satu dari lima orang percaya bahwa hantu itu benar-benar ada.

Survei Pusat Penelitian Pew tahun 2008 menunjukkan bahwa 18 persen orang dewasa Amerika mengatakan, mereka telah melihat atau "berada di depan" hantu. Hampir satu dari tiga atau 29 persen mengatakan "mereka merasa berhubungan dengan seseorang yang telah meninggal dunia."

Ini berbeda jauh dari survei yang menunjukkan bahwa lebih banyak lagi orang Amerika percaya pada supranatural atau hal-hal gaib. Sebuah jajak pendapat Huffington Post dan YouGov terbaru yang melibatkan 1.000 responden menemukan 45 persen orang Amerika percaya kepada hantu.

Sekitar sepertiga mengatakan bahwa hantu bisa membahayakan manusia sementara 43 persen mengatakan hantu itu tidak berbahaya.

Sebuah survei terbaru dari Realtor.com memperlihatkan 30 persen orang Amerika tidak berkeberatan tinggal di rumah berhantu. Sementara, empat puluh dua persen lainnya mengatakan bahwa mereka tidak akan mau. [sp]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Survei: 45 Persen Warga Amerika Percaya kepada Hantu : http://ift.tt/2ij4Dod

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Survei: 45 Persen Warga Amerika Percaya kepada Hantu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.