Search

Penghuni Asrama Universitas Negeri Malang Dapat Bantuan Paket Masker Hingga Snack Bergizi - Surya Malang

SURYAMALANG-COM, MALANG - Penghuni asrama Universitas Negeri Malang (UM), Rabu (1/4/2020) menerima donasi paket berupa masker dan hand sanitizer, multivitamin serta snack bergizi dari Satgas Kewaspadaan COVID-19 UM.

Secara simbolik bantuan diberikan oleh Rektor UM Prof Dr H AH Rofi'uddin MPd kepada Kepala Pusat Bisnis Drs Moch Ishom MPd dan beberapa perwakilan mahasiswa.

Hadir di acara itu Kepala Divisi Asrama UM Agus Hartono SPd, Koordinator Satgas Kewaspadaan COVID-19 UM Prof Dr Markus Diantoro MSi serta Ketua Pelaksana Satgas dr Sendhi Tristanti P MKes .

Rapid Test Kota Batu untuk Pasien Positif & Orang Terdekat, 1 PDP Membaik Boleh Pulang ke Rumah

Mahasiswa Asing Masih Bertahan Di Kota Malang, Ini Info Terkini dari Kampus

Peduli Pandemi Corona, Kiper Persik Kediri Lelang Jersey untuk Program Satu Hati Melawan Corona

Rektor UM berharap semangat dan kualitas belajar para mahasiswa tidak menurun dalam menghadapi musibah ini.

"Tidak satupun di antara kita menghendaki kondisi yang terjadi saat ini. Tetapi bagaimana pun juga kita harus bisa menghadapinya," jelas rektor.

Selain paket itu, UM juga mengusahakan paket kuota data gratis untuk menunjang perkuliahan daring.

Kalau sebelumnya 30 GB yang hanya bisa digunakan untuk mengakses um.ac.id dan Sipejar.

Ke depan diusahakan ada paket free yang bisa digunakan untuk aplikasi lainnya.

Menurut Markus, setelah penyaluran bantuan di asrama, paket-paket tersebut juga akan didistribusikan kepada mahasiswa UM yang tinggal di kos dan kontrakan.

Paketnya sama dengan mereka yang tinggal di asrama. Asrama di UM meliputi Asrama Tulip, Dahlia, Lily, dan Soka yang berlokasi di kampus utama.

Let's block ads! (Why?)



"Snack" - Google Berita
April 02, 2020 at 10:09PM
https://ift.tt/2R1woDK

Penghuni Asrama Universitas Negeri Malang Dapat Bantuan Paket Masker Hingga Snack Bergizi - Surya Malang
"Snack" - Google Berita
https://ift.tt/2MXuD8x
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penghuni Asrama Universitas Negeri Malang Dapat Bantuan Paket Masker Hingga Snack Bergizi - Surya Malang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.