Presiden Mesir memberi pasukan keamanannya tenggat waktu tiga bulan untuk memulihkan keamanan dan stabilitas di kawasan Sinai Utara yang rusuh, menyusul serangan militan Islamis pekan lalu yang menewaskan 305 orang.
Abdel-Fattah el-Sissi mengungkapkan itu dalam pidato televisi, Rabu pada sebuah upacara yang memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Pembantaian, yang dilakukan terhadap pengunjung masjid di sebuah desa, Jumat pekan lalu itu. Merupakan serangan teroris terburuk dalam sejarah Mesir Moderen.
El-Sissi memberi kepala staf angkatan bersanjata yang baru, Mayor Jenderal Mohammed Farid Hegazy, kewenangan untuk menggunakan kekuatan keras terhadap militan, yang telahbertahun-tahun berperang melawan pasukan keamanan di Sinai.
Hegazy mulai menduduki jabatan barunya bulan lalu. Ia menggantikan Jenderal Mahmoud Hegazy yang kini menjadi penasihat presiden untuk perencanaan strategis dan manajemen krisis. [ab/uh]
Read For More Presiden Mesir Beri Militer 3 Bulan untuk Pulihkan Keamanan di Sinai : http://ift.tt/2BySi8fBagikan Berita Ini
0 Response to "Presiden Mesir Beri Militer 3 Bulan untuk Pulihkan Keamanan di Sinai"
Posting Komentar