Search

Kisah Inspiratif Kreator Snack Video, Bikin Konten Menarik Dapat Hadiah Motor Kece - Harian Terbit

Jakarta, HanTer - Pesatnya perkembangan industri digital di belahan dunia membuat seluruh lapisan masyarakat tak lepas dari genggaman gawainya. Didalam satu perangkat, segala hal bisa dilakukan, baik untuk mencari informasi atau pun melakukan sebuah kreasi inovatif.

Berbicara kreasi inovatif, seluruh lapisan masyarakat bisa memberikan bermacam hal dalam tayangan video, baik edukasi, hiburan dan lain sebagainya. Alhasil kini banyak bermunculan masyarakat mencari pekerjaan sampingan dengan menjadi seorang kreator konten.

Salah satunya Andi. Seorang karyawan swasta yang kesehariannya berkelut di bagian pengelasan konstruksi baja mendapat berkah ketika dirinya mengikuti program 'Panen Kemerdekaan Snack Video' tahun ini.

Kreativitas yang dibangunnya melalui tayangan virtual di aplikasi Snack Video membuatnya berhasil memenangkan program tersebut dengan mendapatkan hadiah sebuah motor Yamaha Lexi VVA. 

Andi terang-terangan mengungkapkan alasannya untuk mengikuti program ini yaitu untuk mendapatkan hadiah utama namun lama kelamaan Andi menikmati aplikasinya karena banyak menemukan teman baru untuk berbagi cerita.

“Pada awalnya memang terasa aneh, namun lama kelamaan saya enjoy. Saya senang sekali, video saya sudah dilihat banyak orang dan memiliki banyak pengikut baru. Saya mengajak temen-temen saya untuk ikut partisipasi, tapi mereka semua malu di depan kamera," ujar dia dalam keterangan tertulis, Jumat (18/9/2020) kemarin.

Berkah juga dirasakan Usman yang bekerja sebagai petugas keamanan di sebuah komplek perumahan. Dalam kesehariannya ia bekerja piket, mengurus dan menyirami taman dan juga sebagai operator mesin pompa penampungan air.

Sadar walaupun sudah berumur tapi tidak menutup kemungkinan dalam mengikuti tren jaman, termasuk berlomba membuat konten kreatif pada program Panen Kemerdekaan yang digelar Snack Video. 

Setali tiga uang dirasakan Zazanan yang notabene seorang pengrajin dari Surabaya. Membuat dan berbagi video pendek di Snack Video dengan teman-temannya adalah salah satu kegiatan favoritnya sehari-hari. Ia tidak menyangka akan memenangkan hadiah di program Panen Kemerdekaan.

Ia telah berpartisipasi dalam beberapa kegiatan yang diselenggarakan oleh Snack Video dan menganggap sebuah hiburan yang positif. Menurutnya, Snack Video bukan hanya aplikasi yang dapat menemani kesehariannya, namun juga platform untuk menjalin relasi. 

Menyikapi reaksi positif dari para pemenang, Yumi selaku Head of Global Operations Snack Video menuturkan bahwa pihaknya sengaja membuat beberapa program termasuk Panen Kemerdekaan untuk memberikan apresiasi kepada para penggunanya.

“Panen Kemerdekaan merupakan program kedua terbesar setelah Gebyar Lebaran Snack pada Juli lalu. Kedua program kami lakukan untuk membantu kesejahteraan masyarakat di tengah-tengah masa pandemi seperti ini," kata Yumi.

"Dan untuk menambah minat pengguna aplikasi kami. Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang dan terima kasih atas antusiasme yang tinggi dari para Snackers dalam seluruh program termasuk Panen Kemerdekaan. Kami berharap dapat menghadirkan banyak program dan fitur menarik lainnya untuk para Snackers," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)



"Snack" - Google Berita
September 18, 2020 at 09:58PM
https://ift.tt/3hEsmLX

Kisah Inspiratif Kreator Snack Video, Bikin Konten Menarik Dapat Hadiah Motor Kece - Harian Terbit
"Snack" - Google Berita
https://ift.tt/2MXuD8x
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kisah Inspiratif Kreator Snack Video, Bikin Konten Menarik Dapat Hadiah Motor Kece - Harian Terbit"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.