Search

Venezuela Adakan Pemilihan Kontroversial Hari Ini

Rakyat Venezuela pergi ke TPS-TPS hari ini untuk melakukan pemilihan yang kontroversial yang diserukan oleh Presiden Nicolas Maduro.

Rakyat akan memilih 545 anggota Majelis Konstituante yang akan ditugasi mengubah UUD negara.

Para pengeritik mengatakan bahwa hanya pendukung Maduro yang menjadi calon, dan bahwa mereka dapat mengubah UUD untuk mempertahankan kekuasaan Maduro selama waktu yang tidak tentu.

Oposisi politik menyerukan pemboikotan pemilihan itu, yang membuat hanya pendukung presiden yang akan memberi suara. Oposisi mengatakan pemilihan itu adalah penipuan dan telah menyerukan demonstrasi.

Protes sebelumnya pekan ini berubah menjadi ketenangan yang tegang hari Jumat dan Sabtu setelah Maduro melarang demonstrasi umum hingga akhir Selasa depan. Maduro mengatakan siapapun yang melanggar larangan itu berisiko dikenakan hukuman penjara sampai 10 tahun.
Tetapi para pemimpin oposisi mendesak pendukung mereka agar jangan memperdulikan perintah itu hari Minggu dan mengeluarkan suara mereka di jalan-jalan. [gp]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Venezuela Adakan Pemilihan Kontroversial Hari Ini : http://ift.tt/2hdQY4t

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Venezuela Adakan Pemilihan Kontroversial Hari Ini"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.