Search

Mesir Tangkap Sejumlah Aktivis Setelah Peringatan Kerusuhan 2011

Seorang pengacara HAM Mesir mengatakan, Rabu (30/1), pasukan keamanan telah menangkap sedikitnya enam aktivis dalam sebuah aksi penumpasan yang bertepatan dengan peringatan pergolakan politik tahun 2011.

Negad Borai mengatakan, mereka yang ditangkap dalam dua hari terakhir termasuk Yehia Hussein Abdel Hady, mantan juru bicara Gerakan Demokratis Sipil. Koalisi partai-partai politik sekuler dan berhaluan kiri itu pernah menyerukan boikot terhadap pemilu presiden Mesir tahun lalu.

Ia mengatakan, lima aktivis ditangkap, Senin (28/1), setelah mereka menghadiri sebuah upacara di Kairo yang memperingati pergolakan Dunia Arab yang berhasil menggulingkan pemimpin otokrat Hosni Mubarak.

Tidak jelas apakah para aktivis itu termasuk dari 54 orang yang menurut pihak berwenang, Selasa, ditahan karena merencanakan kerusuhan massal tepat saat pada hari peringatan pergolakan itu. [ab]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Mesir Tangkap Sejumlah Aktivis Setelah Peringatan Kerusuhan 2011 : http://bit.ly/2RXiQMc

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mesir Tangkap Sejumlah Aktivis Setelah Peringatan Kerusuhan 2011"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.