Sejumlah orang yang diduga ekstremis telah menyerang sebuah resor yang populer di kalangan wisatawan asing di pinggiran ibukota Mali, kata kementerian dalam negeri negara itu hari Minggu (18/6).
Beberapa kawanan bersenjata menyerang Le Campement Kangaba di Dougourakoro di pinggiran Bamako. Belum ada rincian mengenai jatuhnya korban jiwa, tapi dilaporkan ada yang disandera, menurut seorang pejabat misi PBB.
Pasukan PBB dan Mali telah mengamankan kawasanitu.
Bulan November lalu, 22 orang tewas dalam serangan terhadap hotel mewah Radisson Blu di Bamako.
Dua kelompok regional, al-Qaida di Islam Magribidan al-Mourabitoun, mengklaim tanggung jawab atas serangan bulan November itu. [vm/al]
Read For More Kelompok Bersenjata Serang Resor Bamako : http://ift.tt/2sgb01EBagikan Berita Ini
0 Response to "Kelompok Bersenjata Serang Resor Bamako"
Posting Komentar