Search

Khamenei: Serangan Teror akan Tingkatkan Kebencian terhadap AS dan Saudi

Kepemimpinan Iran pada Jumat menuduh Amerika dan Arab Saudi mendukung serangan di Teheran yang menewaskan 17 orang minggu ini.

Sementara ribuan warga Iran menghadiri upacara pemakaman korban, Pemimpin Agung Ayatollah Ali Khamenei mengatakan, serangan Rabu itu akan meningkatkan kebencian terhadap pemerintah Amerika dan Arab Saudi, demikian dilaporkan media pemerintah.

Ayatollah membuat pernyataan itu dalam sambutan duka citanya untuk para korban. Katanya, serangan ganda itu terhadap gedung parlemen dan tugu peringatan Ayatollah Khomeini tidak akan menyurutkan tekad negara Iran.

Kelompok ekstremis ISIS telah menyatakan bertanggung jawab atas insiden itu. [jm]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Khamenei: Serangan Teror akan Tingkatkan Kebencian terhadap AS dan Saudi : http://ift.tt/2snQOf9

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Khamenei: Serangan Teror akan Tingkatkan Kebencian terhadap AS dan Saudi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.