Search

Ilham Aliyev Menangkan Masa Jabatan ke-4 Sebagai Presiden Azerbaijan

Presiden Azerbaijan yang telah lama memegang jabatan, Ilham Aliyev, mendapat masa jabatan keempat hari Rabu (11/4) dalam pemilihan yang diboikot oleh pihak oposisi.

Para pejabat pemilihan mengatakan mereka memperkirakan Aliyev akan memperoleh 86 persen suara.

Mereka juga mengatakan tidak menerima keluhan kecurangan, meskipun sebagian kelompok oposisi melaporkan insiden adanya pemilih yang memberikan lebih dari satu suara.

Para pemantau pemilu Eropa akan mengeluarkan laporan mereka, Kamis (12/4).

Pemilihan pada hari Rabu (11/4) awalnya dijadwalkan untuk Oktober tetapi diganti untuk menghindari bentrokan dengan beberapa acara penting lainnya.

Aliyev terpilih pada tahun 2003, mengambil alih kekuasaan dari ayahnya yang sakit, Haidar Aliyev, yang telah menjadi presiden Azerbaijan selama 10 tahun. [lt]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Ilham Aliyev Menangkan Masa Jabatan ke-4 Sebagai Presiden Azerbaijan : https://ift.tt/2GWtsBc

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ilham Aliyev Menangkan Masa Jabatan ke-4 Sebagai Presiden Azerbaijan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.