Panel Senat, Senin (23/4), dengan selisih suara tipis mendukung pilihan Presiden Amerika Donald Trump untuk Menteri Luar Negeri, Direktur CIA Mike Pompeo, setelah anggota Partai Republik dari Kentucky Rand Paul berubah mendukung Pompeo pada saat-saat terakhir.
Awalnya, Pompeo berisiko menjadi calon pertama menteri luar negeri yang gagal mendapatkan rekomendasi dari Komite Hubungan Luar Negeri Senat yang beranggotakan 21 orang, karena Paul dan ke-10 anggota Demokrat dalam panel mengatakan akan menentangnya.
Tetapi ketika panel bersiap-siap untuk memberikan suara, Paul menyampaikan pengumuman dramatis.
“Saya telah mengubah pendapat. Saya memutuskan untuk memilih Direktur Pompeo, ” kata senator dari Kentucky itu. Kata Rand, dia telah diyakinkan oleh Pompeo, serta Presiden Trump mengenai pelajaran dari Perang Irak dan isu-isu lain yang menjadi perhatiannya.
Tidak lama kemudian, komite itu dengan selisih suara tipis memilih untuk merekomendasikan Pompeo ke sidang Senat penuh, yang diharapkan untuk mengukuhkannya sebagai Menteri Luar Negeri Amerika pada akhir pekan ini.
Golongan Partai Demokrat bersikeras Pompeo tidak cocok untuk menjadi Menteri Luar Negeri Amerika karena ia berulang kali menganjurkan penyelesaian militer di tempat yang bergejolak di dunia sebagai anggota Kongres, sebelum Trump menunjukkan menjadi pemimpin CIA. [sp/ii]
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Panel Senat Setujui Pompeo Jadi Menlu AS"
Posting Komentar