Search

Netanyahu Tuduh Iran Kelola Fasilitas Penyimpanan Senjata Nuklir Rahasia

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menuduh Iran mengelola fasilitas penyimpanan senjata nuklir rahasia di Teheran.

"Iran tidak meninggalkan tujuannya untuk mengembangkan senjata nuklir," kata Netanyahu kepada Majelis Umum PBB seraya menunjukkan peta dan foto bangunan di distrik Turquzabad, Teheran.

Netanyahu mengklaim Iran menggunakan gedung itu untuk menyimpan "sejumlah besar peralatan dan materi program senjata rahasia Iran."

Netanyahu mengatakan dia memberitahu Badan Energi Atom Internasional dan beberapa badan intelijen tentang fasilitas itu dan menuntut agar IAEA segera memeriksanya.

Iran tidak segera menanggapi tuduhan itu, tetapi membantah memiliki program pengembangan senjata nuklir. [as]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Netanyahu Tuduh Iran Kelola Fasilitas Penyimpanan Senjata Nuklir Rahasia : https://ift.tt/2Oh3AXL

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Netanyahu Tuduh Iran Kelola Fasilitas Penyimpanan Senjata Nuklir Rahasia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.