Produsen mobil Daimler memecat eksekutif yang mewakilinya dalam organisasi yang mengatur uji gas buang mesin diesel, karena menggunakan monyet.
Dalam pernyataan hari Rabu (31/1), Daimler AG tidak menyebut nama eksekutif itu dengan alasan masalah pribadi. Dikatakan, eksekutif tersebut duduk dalam dewan manajemen senior entitas EUGT yang kini sudah dibubarkan.
Volkswagen hari Selasa memecat kepala hubungan eksternal, yang mengetahui eksperimen itu tetapi tidak memberitahu CEO perusahaan, yang kala itu dijabat Martin Winterkorn.
Uji gas buang mesin diesel itu dilakukan di laboratorium di New Mexico, menggunakan monyet yang dipaparkan ke gas buang dari mobil diesel Volkswagen untuk mengukur keberhasilan teknologi diesel dalam menurunkan emisi berbahaya. Harian New York Times melaporkan, mobil itu ditukangi untuk menurunkan kadar emisi dalam pengujian. [ka/ii]
Read For More Gunakan Monyet untuk Uji Knalpot, Daimler Pecat Manajer : http://ift.tt/2DTfgf2Bagikan Berita Ini
0 Response to "Gunakan Monyet untuk Uji Knalpot, Daimler Pecat Manajer"
Posting Komentar