Search

Menteri Keuangan AS Ramal Kongres akan Naikkan Pagu Utang

Menteri Keuangan Amerika Steven Mnuchin hari Jumat mengatakan ia yakin Kongres akan menaikkan pagu utang pemerintah bulan September, sebelum tenggat tagihan.

Mnuchin mengatakan kepada wartawan di Gedung Putih ia telah berbicara dengan para pemimpin Senat dan DPR dari kedua partai dan semua berpandangan sama.

“Pemerintah berniat membayar utangnya dan pagu utang akan dinaikkan,” katanya.

Mnuchin mengatakan ia menginginkan undang-undang yang tidak mencakup hal-hal lain yang tidak terkait, taktik yang biasanya digunakan legislator membantu agenda mereka.

“Saya lebih suka undang-undang penarikan pagu utang yang bersih, tetapi yang paling penting adalah bahwa pagu utang akan dinaikkan bulan September,” kata Mnuchin.

Pernyataan ini dikeluarkan sehari setelah Presiden Trump mengecam para legislator Republik yang menurutnya mengganggu proses legislasi untuk menaikkan pagu utang.

Kalau Kongres tidak menaikkan pagu utang selambat-lambatnya akhir September, pemerintah federal mungkin tidak dapat membayar sebagian tagihan, termasuk tagihan utang, yang dapat merusak peringkat kredit Amerika. [ds]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Menteri Keuangan AS Ramal Kongres akan Naikkan Pagu Utang : http://ift.tt/2gdlpr8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menteri Keuangan AS Ramal Kongres akan Naikkan Pagu Utang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.