Search

Menteri Jerman Desak Rusia untuk Bebaskan Pasukan AL Ukraina

Menteri Pertahanan Jerman, Ursula von der Leyen mendesak Rusia pada hari Selasa (27/11) untuk membebaskan anggota pasukan angkatan laut Ukraina yang ditangkap pada akhir pekan lalu, dan mengatakan kedua negara perlu menunjukkan itikad baik untuk berusaha menenangkan situasi.

Rusia menangkap dan menahan tiga kapal angkatan laut Ukraina dan menahan awak ketiga kapal itu pada akhir pekan lalu. Insiden itu mendorong Presiden Ukraina Petro Poroshenko untuk menyatakan bahwa ada ancaman yang “sangat serius” akan invasi darat oleh Rusia.

Von der Leyen mengatakan pada Konferensi Keamanan di Berlin bahwa keadaan belum sepenuhnya dipahami, tetapi sangat penting untuk menghindari situasi yang tak terkendali.

“Ini tentang masalah rasa hormat terhadap integritas teritorial dan tentang tidak akan membiarkan perselisihan semakin meruncing,” katanya.

Kanselir Jerman Angela Merkel berbicara kepada Presiden Rusia Vladimir Putin pada hari Senin dan menekankan perlunya de-eskalasi dan dialog, kata juru bicaranya pada hari Selasa. [lt]

Let's block ads! (Why?)

Read For More Menteri Jerman Desak Rusia untuk Bebaskan Pasukan AL Ukraina : https://ift.tt/2E0xvyS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Menteri Jerman Desak Rusia untuk Bebaskan Pasukan AL Ukraina"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.